top of page

Implementasi ONLIMO dalam Pengelolaan Air Limbah

Diperbarui: 10 Jul 2024

PengelolaanLimbah
Limbah POME Industri Kelapa Sawit (Sumber : Bspjipekanbaru.kemenperin.go.id)

Pengelolaan air limbah menjadi salah satu tantangan utama yang dihadapi oleh industri perkebunan di Indonesia. Proses produksi di perkebunan seperti kelapa sawit, teh, dan karet sering menghasilkan air limbah yang berpotensi mencemari lingkungan jika tidak dikelola dengan baik. Pencemaran ini tidak hanya merugikan ekosistem sekitar tetapi juga dapat menimbulkan masalah hukum bagi perusahaan. Untuk mengatasi masalah ini, teknologi ONLIMO (Online Monitoring) telah diperkenalkan sebagai solusi inovatif yang memungkinkan pemantauan kualitas air limbah secara real-time. Selanjutnya, ONLIMO juga memberikan kemampuan bagi perusahaan untuk segera menangani potensi pencemaran dan memastikan operasional yang berkelanjutan serta ramah lingkungan. Pada artikel kali ini akan mengulas kembali apa itu ONLIMO, bagaimana cara kerjanya dan bagaimana implementasi ONLIMO dalam pengelolaan air limbah di industri perkebunan.


Apa itu ONLIMO?

ONLIMO atau online monitoring adalah sistem pemantauan kualitas air yang beroperasi secara kontinu, otomatis, dan online melalui aplikasi yang terhubung dengan sistem server KLHK. ONLIMO berperan dalam menyediakan data kualitas air secara real-time dan akurat. Sensor ONLIMO mampu mengukur berbagai parameter kualitas air, seperti pH air, COD, TSS, Potensi Reduksi-Oksidasi, suhu, konduktivitas listrik, BOD, DO, TDS, kekeruhan air, ammonium, tinggi air, dan nitrat. Perusahaan dapat memantau kondisi air limbah mereka secara langsung dan terus-menerus, memungkinkan respons cepat terhadap potensi masalah. Adapun, pemanfaatan ONLIMO dalam pengelolaan air limbah memberikan berbagai manfaat, antara lain:

  • Pemantauan Real-Time Dengan ONLIMO, perusahaan dapat memantau kualitas air limbah secara langsung, sehingga bisa segera mengambil tindakan jika terjadi pencemaran.

  • Peningkatan Efisiensi Operasional Data real-time memungkinkan perusahaan mengoptimalkan proses produksi dan pengolahan limbah, mengurangi downtime, dan meningkatkan efisiensi.

  • Efisiensi Biaya Pengelolaan Limbah Meskipun investasi awal untuk pemasangan ONLIMO cukup tinggi, biaya pengelolaan jangka panjang bisa ditekan. Pemantauan yang efisien mengurangi biaya operasional dan risiko denda dari pelanggaran lingkungan.

  • Peningkatan Produktivitas Dengan sistem pengelolaan air limbah yang lebih efisien, perusahaan dapat meningkatkan produktivitasnya. Pengolahan limbah yang baik juga memastikan proses produksi tidak terganggu, sehingga output tetap optimal.

  • Pengurangan Risiko Pencemaran Lingkungan Dengan ONLIMO, risiko pencemaran air bisa ditekan secara signifikan. Dengan deteksi dini terhadap potensi pencemaran, langkah-langkah pencegahan bisa segera diambil untuk melindungi lingkungan sekitar.

  • Menjaga Keberlanjutan Ekosistem Pemantauan kualitas air secara real-time membantu menjaga keberlanjutan ekosistem di sekitar perkebunan. Air bersih yang terjaga kualitasnya penting bagi flora dan fauna lokal serta masyarakat yang tinggal di sekitar area perkebunan.


Cara Kerja ONLIMO dalam Pengelolaan Air Limbah

ONLIMO bekerja dengan mengumpulkan data menggunakan sensor digital yang dipasang di lokasi tertentu. Setelah data dikumpulkan, ONLIMO menyimpannya dalam memori internal flash di dalam data logger Mertani. Kemudian, data yang tersimpan dalam memori flash dikirimkan ke server pusat melalui media komunikasi yang dipilih, seperti GSM/GPRS/3G/4G, frekuensi radio, atau satelit. Data yang dikirim melalui media komunikasi tersebut kemudian diproses dan disimpan dalam sistem database. Pengguna dapat mengakses sistem database ini melalui aplikasi web atau mobile. Informasi data yang tersedia dalam sistem database dapat disampaikan kepada pengguna melalui berbagai cara, seperti email, SMS, atau notifikasi aplikasi. Sistem ONLIMO bertujuan untuk memberikan informasi kepada pengguna jika terjadi perubahan signifikan dalam kualitas air atau jika kualitas air melebihi batas yang ditetapkan. Sistem ini dapat mengirimkan peringatan dini melalui email, SMS, atau notifikasi aplikasi kepada pengguna yang terdaftar.

ONLIMO_Mertani
Instalasi ONLIMO WQMS Mertani (Sumber : Mertani.co.id)

Sistem ONLIMO dipasang di instalasi pengolahan air limbah (IPAL) yang terletak di dekat pabrik. Sensor-sensor ONLIMO mengukur parameter-parameter penting seperti pH, COD, BOD, TSS, dan suhu air limbah. Data yang dikumpulkan secara real-time ini dikirim ke server pusat yang terhubung dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Pemantauan real-time memungkinkan deteksi dini terhadap kontaminan berbahaya, mencegah pencemaran sungai dan sumber air lokal.

Teknologi ONLIMO (Online Monitoring) hadir sebagai solusi inovatif untuk pemantauan kualitas air limbah secara real-time, memungkinkan untuk segera menangani potensi pencemaran dan menjaga operasional yang berkelanjutan. ONLIMO menyediakan data yang akurat dan kontinu mengenai berbagai parameter kualitas air, membantu dalam meningkatkan efisiensi operasional dan mengurangi risiko pencemaran lingkungan. Implementasi ONLIMO juga mendukung kepatuhan terhadap regulasi pemerintah, meningkatkan transparansi, dan menjaga keberlanjutan ekosistem sekitar perkebunan. Dengan manfaat yang signifikan ini, ONLIMO menjadi alat yang esensial dalam pengelolaan air limbah di industri perkebunan Indonesia, mendukung tercapainya keberlanjutan lingkungan dan operasional yang lebih efisien.

Dapatkan informasi lainnya seputar ilmu lingkungan dan pertanian dengan cara mengunjungi kami di:


Website: mertani.co.id 

YouTube: mertani official 

Linkedin : PT Mertani


Sumber :



5 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Commenti


WhatsApp
bottom of page